BLOGZONE: Ciri-ciri Blog Eksis

Sebelumnya kita udah bahas ‘Ngeblog tentang apa?‘, naah di akhir post kan aku sebutkan mau pakai niche atau tanpa niche tetap aja kalau pengen blognya eksis ya harus kerja keras. Definisi eksis yang kupakai bukan eksis karena banyak-banyakan komentar, follower, like, dan sebagainya, tapi lebih ke blog yang bisa survive dan tetap punya pembaca setia (bahkan makin berkembang!). Di post ini aku merangkum poin-poin yang dimiliki oleh blog yang aku anggap eksis dan menurutku gak ada yang bisa dianggap pekerjaan ringan. 😀

image

image

Tampilan Blog Kece

Don’t judge book by it’s cover? Untuk masalah penampilan seseorang aku menganut prinsip ini, tapi untuk blog penampilan memegang peranan penting. Aku bukan ngomongin masalah desain secara artistik yaa karena itu selera individu, yang suka aku perhatikan adalah kenyamanan pas berkunjung ke blognya.

Aku gak suka blog yang berat yang bikin butuh waktu lama untuk loading dan gagal tayang saat sinyal gak bagus, tampilan via mobile yang oke (ayo mulai browsing tema yang responsif), pemilihan font (tipe, ukuran, warna), dan widget yang kadang bikin gak fokus pas baca post-nya. Sayang banget kan kalau sudah capek-capek buat post tapi gak bisa dinikmati oleh para pembaca.

Favoritku sekarang ini: www.yokat.net > simple, layoutnya keren! Sayangnya gak cocok kalau mau aku contek untuk jnynita.com.

image

Konten Bagus

Content is a king! Karena konten lah yang membuat pembaca menentukan suatu blog layak dikunjungi lagi atau nggak.

Aku punya list blog-blog yang emang rutin aku intip untuk gali post-postnya yang bermanfaat seperti blognya A Beautiful Mess (keren banget! Dari cuma ‘diurusin’ sama Elsie hingga jadi tim seperti sekarang ini) dan Lifehack.org tentunya.

image

Branding Blog dan Personal

Blog bisa jadi eksis sudah pasti karena branding-nya berhasil. Tentang branding ini aku masih harus belajar banyak. 😀

Yang menurutku udah punya branding personal yang oke: Tia yang udah identik kalau mau cari-cari post DIY atau craft pasti inget blognya Tia.

image

Strategi

Setiap blog punya pembacanya masing-masing tapi untuk menjangkau para pembaca butuh perjuangan! Berharap dari search engine dari awal ngeblog? Itu butuh waktu sangat lama. Oleh karena itu blogwalking, main ke forum, dan gabung dalam suatu juga komunitas dibutuhkan. Biasanya blog yang eksis punya strategi khusus, sayangnya blogger Indonesia jarang yang buka kartu tentang beginian. Hahaha..

Waktu yang kita punya terbatas dan gak mau dong waktu tersita cuma untuk ngeblog. Kita harus cerdas pilih strategi pemasaran yang paling tepat untuk blog kita. Untuk aku sendiri, sampai sekarang masih asik trial and error, kalau pun udah dapat rumus yang tepat maunya fleksibel aja supaya gak bosan.

image

Konsisten

Blogger yang eksis biasanya konsisten baik kualitasnya mau jadwal tayangnya, contoh yang paling gampang lihat aja Diana Rikasari. Kalau beneran mau eksis artinya jangan hiatus-hiatus lagi. *Ngomong ke diri sendiri*

Blogger konsisten lainnya: Mas Dani yang masih setia dengan post a day (hai haaiiii…) dan Ola yang punya tanggal cantik untuk post, yaitu tiap tanggal genap.

image

Have fun!

Teman-teman pasti udah pada banyak baca tentang trik blog yang harus begini dan begitu, menurutku gak semua trik blog itu harus diikuti, termasuk yang aku simpulkan di post ini. Bagiku blog itu hobi yang sudah aku prioritaskan dari hobi yang lain, jadi  harus dijalani dengan senang. Jangan cuma fokus sama hasilnya, tapi nikmati prosesnya. Tsaaah.. 🙂

P.s. Post tentang blog lainnya + Plus minus post a day + Blog sebagai titik balik.
P.p.s. Blog ini insyaAllah akan bahas tentang blog setiap hari Rabu. Simak juga post tentang ngeblog lainnya oleh Ola, Mas Dani, dan Mas Ryan. 🙂

84 thoughts on “BLOGZONE: Ciri-ciri Blog Eksis

  1. baru baca dong… hahahahaha. tega Nit. Masa Ola dan Dani dimasukin kategori, gw malah cuma post hahahaha. canda. :d
    Yang paling utama bagi gw ya sekarang sih mobile view. kalau di mobile susah, dah deh. tunggu buka laptop baru buka.

  2. Banyak blogger yang hilang dengan alasan sepih pengunjung, kurang dikomentarin tulisannya, atau apalah itu namanya..
    Yah, memang tulisan yang dibuat pada dasarnya buat disharing, tapi banyak yang lupa hakikat tulisan yang dibuat sebenarnya buat diri sendiri, so kurang pengunjung atau kurang komentar itu bukan penghalang bagi si bloger, yah kecuali blog yang ada sifat komersilnya, hehehe..
    Keep bloging drg 🙂

  3. huahahaha.. kebetulan banget Kei baru muncul lg setelah menghilang dr dunia per-blogan #halah..

  4. Arrgghhh.. blogku terlihat cemen dibandingkan blog-blog ituuh, jadi pingin ditutup sajaaa frustasi

  5. blogwalking tiap hari..blog eksis..hahah pr berat*sampe kelupaan buka email2 pula-.-‘ nasip irt…nice sharing dokter tjantikkk

  6. Aku suka sama blognya Andra Alodita. Postingannya inspiring & dia termasuk yg cukup konsiten buat ngeblog. Personal branding nya juga kuat banget 🙂

  7. Aku suka blognya Andra Alodita. Branding personalnya dapet & termasuk yg konsisten buat ngeblog. Banyak inspirasinya, mau itu bahas soal healty life style, beauty product, sampai sharingnya soal IVF journey.

  8. Eksis? Bagi saya, untuk sekarang, bisa menulis dengan konsisten, dibaca orang-orang, itu sudah sangat eksis. Tapi tentunya saya ingin supaya bisa dibaca oleh lebih banyak orang lagi, jadi poin-poin di atas should be taken into consideration.
    Terima kasih :))

  9. Wah, kalo ada mata kuliah blogging di jurusan komunikasi, bisa jadi postingan ini jadi cikal bakal Teori Eksistensi Blog oleh Justisia, hehe..

  10. Walaaah makasih buanyak lho Nit namaku masuk ke salah satu link di atas =)) Aih kalo brandingnya DIY project kudu banyakin posting DIY nih *lari ke gudang *ambil barang bekas

Comments are closed.