Hari ini tanggal 28 Oktober ingat kan ada peristiwa bersejarah apa di hari ini?
Gak usah sok-sok tanya deh, orang ada clue-nya di judul post.. Yoi, memperingati Sumpah Pemuda yang merupakan hasil dari terjadinya Kongres Pemuda II yang berlangsung di Jakarta, tanggal 27-28 Oktober 1928.
Isi Ikrar Sumpah Pemuda:
- Kami putra-putri Indonesia, mengakui bertumpah darah satu, tanah air Indonesia.
- Kami putra-putri Indonesia, mengakui berbangsa satu, Bangsa Indonesia.
- Kami putra-putri Indonesia, menjunjung tinggi bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
Sudah pada hafal teman-teman?
Karena Sumpah Pemuda ini hasil dari Kongres Pemuda II, aku jadi kepo sebenarnya kapan adanya Kongres Pemuda I.
Kongres Pemuda I
Jadiii asal mulanya dilakukan Kongres Pemuda itu adalah untuk mempersatukan para pemuda sehingga nantinya pemuda-pemudi ini terlibat untuk memajukan bangsa.
Kongres Pemuda I ini diselenggarakan pada 30 April 1926 di Jakarta. Yang hadir adalah wakil organisasi muda yang terdiri dari 11 anggota dan dipimpin oleh Mohammad Tabrani.
Tujuan Kongres Pemuda:
- Membentuk badan sentral yang nantinya akan memajukan persatuan dan kebangsaan melalui pembinaan perkumpulan pemuda tunggal.
- Menguatkan hubungan antar sesama pemuda kebangsaan.
Hasil Kongres Pemuda I
Dari Kongres Pemuda I, tercapailah kesepakatan kalau Indonesia adalah satu walaupun terdapat perbedaan sosial dan suku, rasa persatuan tetap nasional.
Rumusan dari Kongres Pemuda I:
- Mengusulkan agar semua pemuda bersatu dalam Pemuda Indonesia.
- Menerima cita-cita Indonesia, yakni mewujudkan persatuan Indonesia.
- Menghilangkan pandangan atau sifat adat dan kedaerahan.
- Mempersiapkan penyelenggaraan untuk Kongres Pemuda II. Tujuannya untuk membahas sesuatu yang terasa belum jelas, misalnya cita-cita Indonesia.
Saat terjadi Kongres Pemuda II, pimpinan dan anggotanya berbeda. Hasil rumusannya juga berbeda.
Ps. Ini sebenarnya rangkuman iseng-iseng belajar TWK CPNS. 😀